Rabu, 21 Maret 2012

Press Release "Gilang Cobain bergabung dengan Inspekturock"


Maret 2012 adalah awal kami untuk memutuskan kembali dalam bermusik, setelah sekian bulan vakum dan nyaris untuk membubarkan The Inspektur akhirnya kami kembali berkarya dengan formasi terbaru kami. Lelah akan sms dan chat dari teman - teman yang menanyakan bagaimana kabar The Inspektur, kami pun sepakat untuk membangunkan band ini yang lama tertidur pulas. Dan maret 2012 kami bertemu untuk melepas kerinduan bermusik kami. dengan format acoustic kami pun terus beraksi di dalam Studio dan selang berapa hari kami bertemu dengan sahabat kami di sebuah resto di bilangan Kemang, selatan Jakarta. Salah satu drumer terbaik dari Band Blues Hippie Depok (SOBER), dia adalah Gilang Cobain. dengan perbincangan panjang lebar akhirnya Gilang pun berminat untuk bergabung bersama The Inspektur.

Dengan senang hati kami pun menyambut niat baik sahabat kami ini, rasa senang dan bercampur dengan haru kami pun menjadi lebih bersemangat untuk berkarya. Kehadiran Gilang memberikan warna baru dalam musik The Inspektur dengan karakter selengeannya dia pun membius kami dalam permainan drumnya. Kami pun senang, kami pun tertawa dalam nuansa rock, dua sesi latihan telah kita lewati bersama tanpa ada rasa kecewa Gilang pun memberikan satu spirit baru bagi kami dan The Inspektur untuk terus berwarna dalam karya.

Terima kasih untuk teman - teman yang masih terus memberikan masukan dan sarannya, karena kami percaya masukan dan saran dari kalian adalah perhatian yang lebih kepada kami untuk lebih maju lagi dari sekarang ini. Semoga dengan bersamanya  Elegi Ekal (Vokal), Firman Pman (Lead Guitar), Diego Fernando (Lead Guitar), and Gilang Cobain (Drum) bisa terus bersama dan berkarya dengan The Inspektur. 

Nantikan E.P kami di tahun ini, semoga bisa memberikan nuansa baru bagi mainstream indie local.

THE INSPEKTUR WE ACT IN ROCK!!

Inspekturock management